(foto/istimewa) |
Dimensintb.com, Lombok Timur - Salah satu upaya untuk memberikan pelayanan kepada konsumen. Pihak Perusahaan Daerah Air Lombok Timur (Lotim), melalui bidang Transdit Produksi, terus melakukan pengecekan debit air untuk memastikan kualitas dan ketersediaan debit Air.
Hal tersebut dilakukan sebagai bahan dalam melakukan laporan perkembangan jumlah debit air pada tiap tahunnya, agar dengan dasar ini pihaknya tetap melakukan upaya untuk menjaga agar pelayanan kepada konsumen tetap terjaga.
Demikian dikatakan Direktur Teknik (Dirtek) Lalu Striadi, saat dikonfirmasi media ini, pada Kamis (25/06). "Kegiatan pengecekan debit dilakukan rutin sebagai laporan produksi setiap tahun. ini adalah agenda tetap, di bagian transdit produksi," katanya.
Sementara itu, disinggung terkait dengan ketersedian debet air untuk kebutuhan konsumen saat ini, Dirtek tegaskan bahwa ketersedian air untuk pelayanan kepada konsumennya masih tatap aman.
Kendati demikian pihaknya tetap melakukan antisipasi dengan terus lakukan upaya agar kemungkinan yang terjadi bisa teratasi dengan baik. Sehingga melalui bidang transdit tetap melakukan upaya pengontrolan debit air. "InsyaAllah masih aman, untuk ketersedian air terhadap kebutuhan konsumen," tandasnya. (*)
Comments
Post a Comment