Peserta unik Gerak Jalan Tercepat yang menamai dirinya tim begawe dana bakti Desa Suradadi |
DimemsiNTB - Lombok Timur,
Salah satu peserta gerak jalan tingkat umum mencuri perhatian masyarakat, bahkan warga Netizen di dunia media sosial. Salah satu live Fanpage AndyNTB TV ramai dikunjungi oleh pengguna media medsos.
Perhatian masyarakat itu terjadi dalam acara Semarak kegiatan dalam menyambut Hari Ulang Tahu (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) yang ke 77 masih berlangsung, berbagai macam perlombaan dari tingkat RT, Desa sampai dengan Kabupaten sampai saat masih terus berjalan, Salah satunya perlombaan gerak jalan.
Ada hal unik yang terjadi pada lomba gerak jalan tepat waktu yang diadakan Kecamatan Terara Kabupaten Lombok Timur, Sabtu (13/8). Adalah tim gerak jalan tepat waktu Desa Suradadi Kecamatan Terara, tim gerak jalan yang menamai dirinya tim begawe dana bakti Desa Suradadi ini berhasil membuat heboh acara lomba gerak jalan cepat tingkat Kecamatan Terara.
Dengan kostum ibu-ibu lengkap dengan properti hajatan atau dikenal dengan istilah “Begawe” dalam bahasa Lombok, berhasil membuat heboh masyarakat yang menonton disepanjang jalan, dimulai start dari Desa Selagik melewati Desa Suradadi dan finis di lapangan umum Terara Kecamatan Terara.
Banyak sekali masyarakat yang yang mengambil gambar dan merekam kekonyolan dan keunikan baik dari kostum, gerakan dan yel-yel hingga berhasil membuat mereka viral di media sosial facebook.
Salah satu akun facebook yg meliput secara live keunikan mereka adalah AndyNtb TV, jumlah tayang di akun nya sampai saat ini hampir berjumlah setengah juta kali tayang dan 4 ribu lebih kali dibagikan dan sampai saat ini terus semakin bertambah.
Sangat kreatif. Itu yang pantas disematkan kepada tim gerak jalan tepat waktu Desa Suradadi. Kini mereka mendapatkan undangan untuk ikut memeriahkan acara HUT kemerdekaan RI yang diadakan Desa Lando Kecamatan Terara. (DN/01)
Comments
Post a Comment